FKG UNHAS News FKG Unhas Gelar Pengabdian Masyarakat Berbasis Tujuan Pembangunan Berkelanjutan di Kab. Gowa

FKG Unhas Gelar Pengabdian Masyarakat Berbasis Tujuan Pembangunan Berkelanjutan di Kab. Gowa

FKG Unhas Gelar Pengabdian Masyarakat Berbasis Tujuan Pembangunan Berkelanjutan di Kab. Gowa post thumbnail image

Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Hasanuddin (Unhas) mengadakan kegiatan Pengabdian Masyarakat Berbasis Tujuan Pembangunan Berkelanjutan di Kab. Gowa Sulawesi Selatan.

Pusat kegiatan berlangsung di SDN Pattaapang yang berada di kaki Gunung Bawakaraeng, SD Inpres Bulubalea dan SMPN 5 Tinggi Moncong Satap Bulubalea, Kecamatan Tinggimoncong, Kab. Gowa, Senin (14/03).

“Kegiatan ini merupakan bagian dari Pencapaian Indikator Kinerja Utama Unhas yang didasarkan pada tujuan pembangunan berkelanjutan, utamanya pada kriteria ke-3 yakni untuk Memberantas Penyakit Tidak Menular”, kata Ketua Panitia Pengabdian Masyarakat, drg. Acing Habibie Mude, Ph.D., Sp.Pros (K).

Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa kegiatan ini juga merupakan langkah awal untuk melakukan pendataan mengenai indeks kesehatan rongga mulut pada siswa SMPN 5 Tinggi Moncong Satap Bulubalea.

Disamping itu juga dilakukan kegiatan penyuluhan tentang cara menjaga dan meningkatkan kesehatan rongga mulut pada siswa.

“Sebagai keberlanjutan program pengabdian ini, berikutnya kami akan berkunjung lagi ke sekolah tersebut untuk mengevaluasi perubahan tingkat kesehatan rongga mulut pada siswa yang telah diberikan penyuluhan”, harap drg. Acing

Sementara itu, Dekan FKG Unhas (Prof. Dr. Edy Machmud, drg., Sp.Pros(K)., yang juga hadir langsung, sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan pengabdian tersebut.

Prof Edy juga menyampaikan bahwa kegiatan Pengabdian Masyarakat merupakan upaya yang dilakukan oleh FKG Unhas untuk memberikan kemaslahatan serta manfaat kepada masyakarat.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Koordinator Kegiatan (drg. Erni Marlina, Ph.D., Sp.PM (K), para staf dosen, tenaga kependidikan, residen serta beberapa mahasiswa vokasi terapi gigi FKG Unhas yang menjadi asisten dokter untuk pemeriksaan kesehatan.

Laporan : Abdul Majid Saputra (Humas FKG Unhas)