FKG UNHAS News FKG Unhas dan FKG Lambung Mangkurat Perpanjang Kerjasama

FKG Unhas dan FKG Lambung Mangkurat Perpanjang Kerjasama

FKG Unhas dan FKG Lambung Mangkurat Perpanjang Kerjasama post thumbnail image

Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Hasanuddin (Unhas) melakukan perpanjangan Perjanjian Kerjasama dengan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Lambung Mangkurat.

Penandatanganan kerjasama itu dilakukan oleh Dekan FKG Unhas Muhammad Ruslin, drg., M.Kes., Ph.D., Sp.BM (K) dengan Dekan FKG Lambung Mangkurat Dr. Maharani Lillyza Apriasari, drg., Sp.PM yang berlangsung di Ruang Dekan FKG Unhas, Kamis (17/12).

Dekan FKG Unhas Muhammad Ruslin, drg., M.Kes., Ph.D., Sp.BM (K) mengatakan bahwa Ini kali kedua FKG Unhas dan FKG Lambung Mangkurat melakukan kerjasama dalam bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian serta Pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut kepada Masyarakat pada FKG Unhas dan FKG Lambung Mangkurat.

Lebih lanjut drg. Ruslin menjelaskan bahwa perpanjangan perjanjian kerjasama ini merupakan upaya FKG Unhas untuk membangun hubungan kerjasama dengan banyak mitra baik PTN maupun PTS.

“Penandatanganan kerjasama ini juga tidak lain sebagai upaya untuk mengembangkan tridharma perguruan tinggi serta untuk mendukung program Ibu Rektor Unhas Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA., dalam membangun mitra dan jejaring Unhas, sehingga Unhas lebih bermanfaat baik bagi masyarakat maupun bagi dunia pendidikan tinggi,“ tambah drg. Ruslin

“Semoga perjanjian kerjasama ini memberikan dampak positif bagi kedua belah pihak”, harapnya

FKG Unhas dan FKG Lambung Mangkurat akan melakukan beberapa kegiatan seperti pengabdian dan pelayanan Kesehatan Gigi dan Mulut spesialistik di beberapa daerah wilayah Kalimantan Selatan, kolaborasi riset, https://www.viagrageneric.org Sildenafil online peningkatan SDM pengajar pada program pasca sarjana maupun program Spesialis dan peningkatan kapasitas tenaga kependidikan, dan beberapa kegiatan lain sebagai bentuk implementasi dari penandatanganan kerjasama tersebut.

Penandatanganan kerjasama ini turut disaksikan, dari pihak FKG Unhas hadir diantaranya Wakil Dekan Bidang Akademik, Riset dan Inovasi Prof. Dr. Edy Machmud., drg., Sp.Pros (K), Wakil Dekan Bidang Perencanaan, Keuangan dan Sumber Daya Dr. Nurlindah Hamrun, drg., M.Kes., KPS PPDGS Prostodonsia Irfan Dammar, drg., Sp.Pros (K). Sementara dari pihak FKG Lambung Mangkurat diantaranya Wakil Dekan Irham Taufiqurrahman, drg., M.Si.Med., Sp.BM dan Sekretaris Program Studi Profesi Dokter Gigi, Isyana Erlita, drg., Sp.KG.

Laporan : Majid Asinu (Humas FKG Unhas)