FKG UNHAS News FKG Unhas Gelar FGD tentang Pengukuran Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Program Studi

FKG Unhas Gelar FGD tentang Pengukuran Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Program Studi

FKG Unhas Gelar FGD tentang Pengukuran Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Program Studi post thumbnail image

Sebagai upaya untuk mengukur kualitas pendidikan, Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Hasanuddin (Unhas) menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) Pengukuran Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Program Studi Berbasis Aplikasi.

Kegiatan berlangsung di Ruang Senat pukul 13.00 Wita, Selasa (19 September 2023), dengan menghadirkan fasilitator, Dr. Hendra, S.Si., M.Kom.

Secara resmi kegiatan dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan (Acing Habibie Mude, drg., Ph.D., Sp.Pros.Subsp.OGST(K).

Mengawali sambutan, drg. Acing memberikan appresiasi dan ucapan terima kasih kepada para KPS serta undangan yang telah hadir pada kegiatan FGD kali ini.

CPL adalah salah satu dasar untuk mengukur kualitas lulusan, seberapa berkualitas seorang lulusan yang dihasilkan oleh prodi. Pentingnya CPL dalam pendidikan yaitu untuk mengukur sejauh mana mahasiswa telah mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan.

Total ada enam Prodi yang diusulkan untuk akreditasi luring ASIIN ditahun 2024.

Empat Prodi telah terakreditasi minimal ASIIN dan telah memperoleh sertifikat ASIIN di tahun 2022 serta diusulkan lagi untuk terakreditasi penuh. Prodi tersebut yakni: Prodi Pendidikan Dokter Gigi, PPDGS Prostodonsia, PPDGS Periodonsia dan PPDGS Konervasi Gigi.

Tiga prodi PPDGS tersebut merupakan Prodi Spesialis pertama di Indonesia yang telah terakreditasi internasional.

Sementara itu dua prodi usulan baru, yakni PPDGS Bedah Mulut dan Maksilofasial dan Prodi S2 Kedokteran Gigi.

“Salah satu yang dipersyaratkan dokumennya yakni adanya implementasi pengkuran CPL, yang akan kita akan lakukan hari ini pengukuran CPL berbasis aplikasi”, ucap drg. Acing

Dirinya berharap dengan bantuan fasilitator, semua prodi dapat memasukkan data ke aplikasi dan lebih terkhusus untuk prodi yang akan mengikuti akreditasi ASIIN.

Kegiatan dilanjutkan dengan penjelasan teknis dari fasilitator, Dr. Hendra, S.Si., M.Kom. Aplikasi yang akan digunakan terkait pengukuran CPL yakni sipakamase.unhas.ac.id.

Manfaat aplikasi ini diantarnya:
1. Dapat melakukan pengukuran CPL;
2. Dapat menyimpan dokumen akreditasi untuk memudahkan proses visitasi, dan
3. Dapat digunakan untuk mengisi kuesioner pembelajaran mahasiswa.

Selanjutnya para peserta mengisi dokumen-dokumen ke aplikasi tersebut.

Kegiatan berlangsung lancar hingga pukul 16.00 Wita.




Laporan : Abdul Majid Saputra (Humas FKG Unhas)